Antara Notebook lokal atau built up??
Tidak usah khawatir, karena barang mereka tetap sama dengan barang built up. Bahkan zyrex juga telah mendapatkan lisensi dari Microsoft sejak masih bergerak di bisnis PC sehingga untuk notebook atau netbooknya pun telah teruji dan bisa dibilang sama dengan laptop built up namun hanya berbeda tempat perakitannya saja. Bahkan kalau mau main perhitungan, sebenarnya laptop local sangatlah murah karena dengan harga yang sama spesifikasi yang ditawarkan pun lebih tinggi dari brand built up.
Sekarang ini, banyak produsen yang genar mengeluarkan notebook dengan desain menarik. Untuk merek – merek luar seperti Toshiba, acer, fujitsu, dell, benQ dan lain - lain memang telah mempunyai image di hati para konsumen dalam negeri karena telah menguasai pasar di tahun – tahun sebelumnya. Namun, apa salahnya jika kita memilih produk dalam negeri. Toh, kualitasnya bisa dibilang sama tergantung spesifikasi yang ditawarkan. Jadi, jika anda punya budget yang pas – pasan notebook local bisa jadi alternative anda menentukan pilihan. Namun segala keputusan tetap pada diri anda karena semuanya kembali kepada hati setiap orang. Read More..
Pilih notebook atau netbook?
Sekarang ini, dunia teknologi dah semakin berkembang. Dulunya computer yang berukuran besar dengan system operasi DOS kini telah banyak computer dengan system canggih bahkan dewasa ini lagi booming computer jinjing karena memudahkan bagi penggunanya dan juga fiturnya pun tak kalah dengan computer desktop. Namun sekarang orang banyak yang mulai bingung untuk menentukan pilihan untuk membeli notebook atau netbook karena mungkin belum tau pasti perbedaan di antara keduanya. Bahkan banyak yang Tanya apa sih netbook itu?bukannya sama dengan notebook?trus kalo beda, enak pilih yang mana?
Jawabannya adalah berbeda karena notebook adalah computer jinjing yang fiturnya hampir sama dengan PC tergantung spesifikasi tertentu. Pada notebook ukuran paling kecil sekitar 10”, itupun jarang para produsen mereleasenya, kebanyakan berukuran antara 12” dan 14” atau bahkan lebih. Notebook mempunyai keunggulan dalam hal performa misalnya digunakan untuk multimedia dan juga software yang agak berat karena telah didukung dengan kombinasi memory, VGA dan processor tinggi.
Sedangkan netbook lebih cenderung ke arah easy working seperti Microsoft office, browsing atau sekedar chatting. Hampir semua netbook mempunyai fasilitas Wi-fi dan Webcam karena orientasi dari netbook adalah bagi pengguna internet. Karena ukurannya yang relatif kecil yakni sekitar 7” sampai 10” maka netbook lebih banyak menggunakan intel atom sebagai processor. Netbook biasanya juga tidak dilengkapi CD drive sehingga harus menggunakan CD drive eksternal. Namun tak usah khawatir masalah memory karena biasanya sudah mencapai 1 GB, bahkan masih bisa diupgrade.
Jadi, bagi anda kaum pelajar yang mobile dan sering buka internet melaui hotspot lebih baik menggunakan netbook karena ukuran yang lebih fleksibel dengan catatan jarang digunakan untuk kerja berat seperti video editing, desain grafis dll. Harganya pun lebih murah. Sedangkan bagi yang menggunakannya sebagai pengganti PC dan bekerja dengan software berat lebih baik memilih notebook karena notebook juga memiliki fasilitas Wifi ataupun webcam selain keunggulan yang lain.
Read More..